Altcoins Talks - Cryptocurrency Forum

Local => Kripto berita dan diskusi (Bahasa Indonesia) => Topic started by: hair on March 10, 2019, 10:39:21 PM

Title: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: hair on March 10, 2019, 10:39:21 PM
berbagi pengalaman gan yang sudah lama ikut bounty sosial media seperti facebook dan twitter. dua sosial media itu sangat riskan jika keseringan share/like/retweet bahkan akun kita bisa disuspend karena dianggap spam. bagaimana cara kalian mengerjakan bounty? apakah facebook memiliki batasan limit share/like perhari seperti twitter limitnya 2000 tweet perhari? silahkan bagikan ilmu pengetahuan dan pengalaman kalian  :)
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Rasta99 on March 11, 2019, 02:34:46 PM
Kalo facebook saya sih nggak pernah kena banned ataupun kesuspend.
Tapi kalo twitter udah sering kena suspend, padahal bounty disana semua malah kena suspend pula.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: ethero on March 11, 2019, 03:57:21 PM
kalau kebanyakan share buat ngerjain bounty ya itu sama aja ente nyepam doang
mengikuti bounty fb sebanyak2nya, kejar post dan share, ya kalau bisa secukupnya saja bounty yang di ikuti lalu supaya menghindari suspend jangan semua di lakukan dalam 1 hari bagi menjadi beberapa hari aman kok kalau gitu
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: hair on March 11, 2019, 10:15:08 PM
Kalo facebook saya sih nggak pernah kena banned ataupun kesuspend.
Tapi kalo twitter udah sering kena suspend, padahal bounty disana semua malah kena suspend pula.
ane juga kena suspend di twitter gan. berapa hari ya baru bsa pulih akunnya?
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: hair on March 11, 2019, 10:17:07 PM
kalau kebanyakan share buat ngerjain bounty ya itu sama aja ente nyepam doang
mengikuti bounty fb sebanyak2nya, kejar post dan share, ya kalau bisa secukupnya saja bounty yang di ikuti lalu supaya menghindari suspend jangan semua di lakukan dalam 1 hari bagi menjadi beberapa hari aman kok kalau gitu
iya gan ane juga nerapin seperti itu biasanya kalau di fb sehari share ada jeda waktu baru share lagi. :D
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Zoothera on March 12, 2019, 08:11:38 AM
Kalo liat sih banya akun akun twitter yang kena suspend, termasuk akun twitter jadi korban kena suspend, sekarang facebook aja yg jd andalan buat ngebunty itu jg share nya 1/hari
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Rasta99 on March 12, 2019, 02:00:29 PM
Kalo facebook saya sih nggak pernah kena banned ataupun kesuspend.
Tapi kalo twitter udah sering kena suspend, padahal bounty disana semua malah kena suspend pula.
ane juga kena suspend di twitter gan. berapa hari ya baru bsa pulih akunnya?
Tergantung akun agan.
Kalo akunnya tidak terlalu banyak spam palingan beberapa hari di buka akunnya.
Tapi kalo udah terlalu banyak spam ya langsung permanen suspendnya.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: jakasantosa on March 12, 2019, 03:11:47 PM
Kebanyakan yang sering kena suspend medsos itu biasanya Twitter gan itu menurut saya, mungkin dikarenakan kejar target bounty akhirnya malah kena suspend. Mungkin untuk menghindari suspend cobalah buat comment atau post dari pribadi. karena seringnya kita cuma share/Retwit punya orang lain dianggap nyepam.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: MUGNIA on March 12, 2019, 03:46:13 PM
sedikit tips jika ingin retweet dan tweet  awalin dengan tweet piribadi apalah dan mengesankan akun anda aktif tidak hanya untuk bounty saja , dan usahakan jangan boon retweet dalam /menit gunakan jeda 5-10 menit untuk rtweet selanjutnya
twitter saya pernah dikunci  karena pelanggaran  setelah saya coba cara tersebut alhamdulilah twitter saya aman sampai detik ini
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Rasta99 on March 13, 2019, 01:41:49 PM
Kebanyakan yang sering kena suspend medsos itu biasanya Twitter gan itu menurut saya, mungkin dikarenakan kejar target bounty akhirnya malah kena suspend. Mungkin untuk menghindari suspend cobalah buat comment atau post dari pribadi. karena seringnya kita cuma share/Retwit punya orang lain dianggap nyepam.
Memang benar gan,ntah kenapa akun twitter sangat mudah sekali kena suspend.
Padahal foto twitternya foto aaya pribadi dan ada juga poat dan komen pribadi tapi tetap juga kena suspend.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: hair on March 16, 2019, 05:58:58 AM
Tergantung akun agan.
Kalo akunnya tidak terlalu banyak spam palingan beberapa hari di buka akunnya.
Tapi kalo udah terlalu banyak spam ya langsung permanen suspendnya.
kalau balasanya kayak gini gan apakah sudah masuk suspend permanent? tetapi akun twitter saya masih bisa dibuka cuma gak bs melakukan aktifitas di twitter

Halo,

Akun Anda telah ditangguhkan karena beberapa kali atau berulang kali melanggar Peraturan Twitter: https://twitter.com/rules.

Berikut adalah perilaku yang melanggar Peraturan Twitter:

Membuat beberapa akun dan/atau serial akun dengan kasus penggunaan yang tumpang tindih
Mengelak dari penangguhan permanen dengan membuat atau menggunakan akun yang berbeda
Melakukan posting silang Tweet atau tautan ke seluruh akun
Mengikuti secara agresif, khususnya melalui cara otomatis
Dengan demikian, akun ini akan tetap ditangguhkan.

Untuk informasi lebih lanjut, lihat halaman berikut:

Peraturan Twitter: https://twitter.com/rules
Peraturan otomatisasi: https://help.twitter.com/rules-and-policies/twitter-automation
Peraturan dan praktik terbaik Mengikuti: https://help.twitter.com/rules-and-policies/twitter-following-rules
Jangan balas email ini karena balasan dan pengajuan banding baru untuk akun ini tidak akan dipantau.

Terima kasih,

Twitter
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: megusen on March 16, 2019, 11:23:15 AM
Usahakan memiliki space 2 menit atau 5 menit untuk share post. jangan berdekatan. Itu mengindikasi spam. bounty sosial media memang beresiko seperti ini. sabar sabar aja gan
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: wedosgibas on March 16, 2019, 01:26:35 PM
Kalau akun facebook saya sejauh ini aman, walaupun pernah share/ posting mencapai 10 perhari. Tapi twitter yang bolak balik kena suspend, ya karena spam, alias terlalu banyak retweet dalam waktu berdekatan dan memang Twitter memberlakukan aturan yang ketat, coba cari infonya. Tapi akun twitter baru saya meskipun dipakai retwet 1 / hari aja masih sering terkunci sendiri, padahal sudah kucoba untuk beraktivitas natural, misal komentar atau browsing ke yang lain.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: qitat01 on March 16, 2019, 05:55:21 PM
Bounty sosmed yang saya ikuti cuma Facebook dan sampai saat ini tidak ada masalah apa-apa
Bounty yang saya ikuti lumayan banyak,agar tidak spam usahakan atur waktu dan jarak post perhari jangan terlalu dekat,saya biasanya paling dekat 10 menit jarak antara satu post dengan post lainnya
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: gotbounty on March 17, 2019, 03:34:32 AM
Akun saya belum pernah disuspend. Kalo menurut saya, alasan disuspend itu karena aktifitas yang mencurigakan atau tidak normal. Selama agan bisa membuat aktifitasnya terlihat normal, saya yakin bisa menghindari suspend.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Macamdum on March 25, 2019, 05:27:15 PM
Dalam mengerjakan bounty sosmed harus pandai mengatur waktu dan harus ada catatan juga jadi semua bisa di share sesuai waktunya
Facebook tidak ada batasan  atau limit seperti Twitter
Saat ini saya cuma mengikuti bounty Facebook, usahakan share dan like jangan dalam waktu yang berdekatan
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: @iSong on March 26, 2019, 03:33:08 AM
Kemarin kemarin banyak banget akun twitter yg terkena suspended, dan kebanyakan yang terkena itu para pemain bounty crpto. Hal yang bisa dipelajari adalah management kita dalam mengepost baik itu jumlah post perhari dan waktunya diatur jangan  post dalm jumlah banyak dlm waktu singkat.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: idlarinaldi on March 27, 2019, 07:56:32 AM
kasih jarak sekitar 5 menit kalau udah share/retweet 3 biji biasanya sih aman, kalau twitter bahayanya kalau ngefollow/unfollow kebanyakan.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Rasta99 on March 27, 2019, 09:01:33 AM
kasih jarak sekitar 5 menit kalau udah share/retweet 3 biji biasanya sih aman, kalau twitter bahayanya kalau ngefollow/unfollow kebanyakan.
Iya betul gan.
Ditambah lagi kalo kita sering sekali share setiap sampai 20 retweet/tweet.
Maka nanti akan dianggap spam oleh pihak twitter,karena itulah banyak akun yang kena suspend.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: indra94 on March 28, 2019, 04:31:04 AM
Ane juga sama seperti semestinya
Shere di fb terus jeda shere lagi
Terus gitu
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: sampoerna on January 05, 2020, 10:54:08 PM
Lakukan post atau tweet yang wajar supaya tidak dianggap spam. Saya sih belum pernah join bounty sosmed. Tapi kalau untuk mecegah dianggap spam, ya mau tak mau aktivitas yang kita lakukan harus layaknya user pada umumnya (normal). Kalau terlalu banyak atau keseringan dengan jeda waktu yang sangat singkat, wajar dianggap spam + disuspend.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Quart on January 05, 2020, 11:26:29 PM
Lakukan post atau tweet yang wajar supaya tidak dianggap spam.
Setuju. Aktivitasnya yang wajar-wajar saja supaya tida dicurigai nyepam. Kalo aktivitasnya masuk akal biasanya gak akan dianggap spam. Tapi kalo udah kayak model bot, ya wajar saja kalo dianggap spam. Kebanyakan pada terlalu semangat tweet/post di FB, jadi udah kayak bot aja.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Cryptoz on January 06, 2020, 11:13:18 PM
Saya sih belum pernah join bounty sosmed.
Sama gan, saya juga belum pernah. Sebenarnya ada niatan ikutan, tapi saya lihat bounty sosmed itu rata-rata harus laporan setiap hari. Ini yang bikin agan malah karena repot jika harus laporan tiap hari.

Lakukan post atau tweet yang wajar supaya tidak dianggap spam.
Nah, saya setuju dengan ente. Kalo wajar-wajar saja, mudah2an aman. Ya tau lah seberapa batasan wajar dan enggaknya untuk post dalam hitungan menit/jam/harian.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: fadl4 on January 10, 2020, 08:47:49 AM
Sama gan, saya juga belum pernah. Sebenarnya ada niatan ikutan, tapi saya lihat bounty sosmed itu rata-rata harus laporan setiap hari. Ini yang bikin agan malah karena repot jika harus laporan tiap hari.
Memang ribet untuk melapor setiap kegiatan yang dilakukan dalam mengikuti bounty sosmed, tetapi jika memiliki satu akun tidak akan repot dan untuk proyeknya jangan terlalu banyak, karena akan keseringan melapor dalam 1 hari. Saya mengikuti bounty sosmer paling banyak 5 proyek.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Vx1 on January 11, 2020, 07:57:19 PM
Untuk Facebook saya kira aman Gan, tapi untuk Twitter itu sangat riskan. Akun Twitter saya sudah berkali-kali kena Suspended, Hingga sekarang saya off dari kampanye Twitter. Tapi untuk Facebook saya kira aman-aman saja.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: fadl4 on January 13, 2020, 03:54:56 PM
Untuk Facebook saya kira aman Gan, tapi untuk Twitter itu sangat riskan. Akun Twitter saya sudah berkali-kali kena Suspended, Hingga sekarang saya off dari kampanye Twitter. Tapi untuk Facebook saya kira aman-aman saja.
Saya sudah pernah akun twitter di suspended berkali-kali, akhirnya tidak bisa buka lagi. Tapi teman saya ada yang mengatakan bahwa dapat mengajukan supaya akun bisa digunakan. Setelah akun twitter saya terbuka, saya tidak pernah mengikuti bounty sosmed yang banyak lagi.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: vegasus on January 14, 2020, 11:45:19 PM
Supaya tidak maka harus melakukannya dengan cara yang norma/wajar. Mungkin agan bisa baca-baca dari tips orang-orang yang ikut bounty medsos di artikel2 yang ada. Kan agan bisa googling untuk mencari hal tersebut. Yang jelas cara nya harus normal, tidak bot mode.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: I-Bit on January 18, 2020, 11:55:40 PM
Strateginya biasa saja, tapi yang jelas ikuti proyek yang potensial atau cukup jelas saja. Hindari join proyek yang tidak jelas. Apalagi proyek bounty yang sudah terindikasi tidak beres dari awal. Nanti bisa jadi capek saja untuk buat laporan bounty sosmed, sedangkan gak ada hasilnya.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: coinmaster241 on February 15, 2020, 06:22:47 PM
berbagi pengalaman gan yang sudah lama ikut bounty sosial media seperti facebook dan twitter. dua sosial media itu sangat riskan jika keseringan share/like/retweet bahkan akun kita bisa disuspend karena dianggap spam. bagaimana cara kalian mengerjakan bounty? apakah facebook memiliki batasan limit share/like perhari seperti twitter limitnya 2000 tweet perhari? silahkan bagikan ilmu pengetahuan dan pengalaman kalian  :)
share yang wajar aja gan jangan terlalu berambisi pada beberapa bounty sehingga mengakibatkan akun tersuspend, saya hampir 4 kali bikin akun sosmed dan kena semua dah. mending ikuti 1 bounty saja biar aman, karena bagaimanapun juga sejatinya crypto di sosial media sudah pernah diberi peringatan oleh pengembangnya.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: fadl4 on February 16, 2020, 02:23:19 PM
share yang wajar aja gan jangan terlalu berambisi pada beberapa bounty sehingga mengakibatkan akun tersuspend, saya hampir 4 kali bikin akun sosmed dan kena semua dah. mending ikuti 1 bounty saja biar aman, karena bagaimanapun juga sejatinya crypto di sosial media sudah pernah diberi peringatan oleh pengembangnya.
Tapi sekarang malah semakin banyak give away cryptocurrency di twitter dengan syarat retweet dan tag beberapa teman. Saya perhatikan akun seperti itu banyak sekali yang tidak di suspend.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: coinmaster241 on February 17, 2020, 07:41:12 PM
Tapi sekarang malah semakin banyak give away cryptocurrency di twitter dengan syarat retweet dan tag beberapa teman. Saya perhatikan akun seperti itu banyak sekali yang tidak di suspend.
giveaway kan kadang2 gan, walau tiap hari asal diseling dengan postingan lain / sendiri itu akan aman. berbeda jika isi postingan kita semuanya share crypto / share bounty itu akan berdampak pada akun kita dan cepat terdeteksi robot twitter gan. ane lupa web yang bisa mendeteksinya
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Cryptoz on February 17, 2020, 11:51:35 PM
Caranya adalah dengan ikut seadanya. Sesuai kemampuan saja, tidak memaksa ikut semua bounty yang ada. Ikutlah sesuai dengan kemampuan saja. Pilih proyek bounty sosmed yang benar-benar dapat dipercaya. Jadi agan tidak akan kerepotan untuk bekerja dan hasilnya pun lebih mungkin.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: coinmaster241 on February 18, 2020, 04:25:57 AM
Caranya adalah dengan ikut seadanya. Sesuai kemampuan saja, tidak memaksa ikut semua bounty yang ada. Ikutlah sesuai dengan kemampuan saja. Pilih proyek bounty sosmed yang benar-benar dapat dipercaya. Jadi agan tidak akan kerepotan untuk bekerja dan hasilnya pun lebih mungkin.
Kalo berdasarkan kemampuan ane sendiri bisa kerjain 5 bounty dalam hari yang sama, awal pertama masuk ke forum sangat menggebu2 karena banyak faktor, tapi mulai sekarang main aman aja daripada cape bikin sosmed banned lagi.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Quart on February 18, 2020, 11:55:43 PM
Kalo berdasarkan kemampuan ane sendiri bisa kerjain 5 bounty dalam hari yang sama, awal pertama masuk ke forum sangat menggebu2 karena banyak faktor, tapi mulai sekarang main aman aja daripada cape bikin sosmed banned lagi.
Itu cukup banyak 5 bounty di hari yang sama. Kalau sekarang sebaiknya tidak perlu terlalu banyak, tapi pilih saja program bounty/campaign yang potensial saja. Terlalu banyak program bounty atau campaign yang tidak worth, jadi buat apa ikut banyak-banyakan. Karena pada akhirnya juga zonk kan..
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: coinmaster241 on February 19, 2020, 05:20:49 PM
Itu cukup banyak 5 bounty di hari yang sama. Kalau sekarang sebaiknya tidak perlu terlalu banyak, tapi pilih saja program bounty/campaign yang potensial saja. Terlalu banyak program bounty atau campaign yang tidak worth, jadi buat apa ikut banyak-banyakan. Karena pada akhirnya juga zonk kan..
Ga juga gan, itu juga saya analisis dulu sbelum ikut bounty, memang saya hanya menggunakan analisis sederhana tapi sejauh ini hanya 20% sja yang miss, kemungkinan itu terjadi karena proyek yang tak kunjung melangkah akhirnya saya bilang gagal
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: Octoalts on February 24, 2020, 03:24:47 PM
berbagi pengalaman gan yang sudah lama ikut bounty sosial media seperti facebook dan twitter. dua sosial media itu sangat riskan jika keseringan share/like/retweet bahkan akun kita bisa disuspend karena dianggap spam. bagaimana cara kalian mengerjakan bounty? apakah facebook memiliki batasan limit share/like perhari seperti twitter limitnya 2000 tweet perhari? silahkan bagikan ilmu pengetahuan dan pengalaman kalian  :)
Untuk Twitter saya tidak punya pengalaman Gan, Karena saya tidak bermain Twitter . Kenal Bounty baru daftar Twitter dan Belum banyak follower sudah kena Suspended pula. Untuk Bounty Facebook saya lumayan sering, tapi itu dulu. Dan saya kira Facebook aman-aman saja untuk bermain Bounty, dan tidak ada batasan berapa post per hari. Saran saja , jangan gunakan Facebook only untuk Bounty saja, sesekali Iseng Update status seperti biasanya.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: vegasus on February 26, 2020, 11:23:54 PM
Saran saja , jangan gunakan Facebook only untuk Bounty saja, sesekali Iseng Update status seperti biasanya.
Betul, maksudnya tetap ada aktifitas rutin Fcebooknya ya? Selain itu bisa juga share informasi, bisa informasi seputar crypto atau blockchain. Atau bisa juga yang lainnya. Yang penting akun FB nya terlihat natural dan aktif secara reguler. Kalau bisa seperti itu, saya rasa akan aman.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: hair on March 02, 2020, 08:41:23 AM

Untuk Twitter saya tidak punya pengalaman Gan, Karena saya tidak bermain Twitter . Kenal Bounty baru daftar Twitter dan Belum banyak follower sudah kena Suspended pula. Untuk Bounty Facebook saya lumayan sering, tapi itu dulu. Dan saya kira Facebook aman-aman saja untuk bermain Bounty, dan tidak ada batasan berapa post per hari. Saran saja , jangan gunakan Facebook only untuk Bounty saja, sesekali Iseng Update status seperti biasanya.
nice info gan.. ane gak pernah ngepost aktivitas seperti biasa tapi setelah baca ini ane akan terapkan..
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: wawan96 on May 08, 2020, 05:03:11 AM
saya menyaring bounty yang saya ikuti untuk twitter karena akun twitter saya sudah terkena supend 2x sehingga saya mencari bounty yang pasti yang sudah listing di exchange dan tidak akan pernah saya mengikuti bounty yang tidak jelas karena sangat merugikan untuk saya mengikutinya.
Title: Re: (ASK) strategi kalian mengikuti bounty sosial media (FB,Twitter) agar tidak spam
Post by: UangNet on May 08, 2020, 07:22:04 AM
sedikit tips jika ingin retweet dan tweet  awalin dengan tweet piribadi apalah dan mengesankan akun anda aktif tidak hanya untuk bounty saja , dan usahakan jangan boon retweet dalam /menit gunakan jeda 5-10 menit untuk rtweet selanjutnya
twitter saya pernah dikunci  karena pelanggaran  setelah saya coba cara tersebut alhamdulilah twitter saya aman sampai detik ini
Betul gan. Jadi buat senatural mungkin usahakan tweet pribadi dulu setelah dirasa cukup baru bounty nya. Kalau perlu usahakan ada retweet dari follower dulu baru action. Ini pendapat saya.