Altcoins Talks - Cryptocurrency Forum

Local => Kripto berita dan diskusi (Bahasa Indonesia) => Topic started by: bee on June 25, 2020, 06:31:02 PM

Title: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: bee on June 25, 2020, 06:31:02 PM
Tak terkecuali saya, pasti agan-agan sesekali ingin mencoba altcoin baru untuk trading ketika melihat grafik harga altcoin baru yang menggiurkan karena rata-rata altcoin baru berhasil mencapai ATH beberapa saat/hari setelah open trade. Namun, keraguan pasti ada dalam pikirian kita terhadap potensi altcoin baru yang akan terdaftar selanjutnya. Entah karena sedikit pendukung (komunitas), tidak adanya hal yang baru dibandingkan proyek-proyek sebelumnya, dicurigai atau bahkan tertuduh berpotensi scam (tim palsu, plagiarisme), ataupun faktor lain. Sementara itu, beberapa altcoin berhasil menjawab keraguan itu setelah terdaftar dibursa dimana harga yang kian melambung meskipun mengalami faktor-faktor diatas. Dan itu menjadikan sedikit penyesalan karena terlambat untuk terlibat/trading sejak awal. Andai kita membeli ketika open trade, sudah pasti profit.

Jika agan pernah/sering berdagang dengan altcoin baru listing di bursa, apa kriteria yang agan pegang untuk altcoin baru yang akan segera listing?
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: hair on June 25, 2020, 07:32:41 PM
Ini yang agak sulit karena saya juga pendatang baru, minim pengalaman tentang memilih altcoin baru. Saya cenderung melihat dari program bounty sebagai media promosi mereka. Apabila sukses dan mencapai target pemasaran. Apalagi banyak investor yang berinvestasi dan hold koin tersebut, Saya akan mempertimbangkan.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: megusen on June 26, 2020, 07:54:54 AM
sesekali agan terus pantau social media si pemilik altcoinnya gan. sesering mungkin melihat perkembangan. jangan ragu untuk bertanya di telegram group dan terus aja SPAM pertanyaan agan.
komunitas memang mendukung berkembangan dari bursa. tetapi kekuatan altcoin itu sendirilah yang menjadi hasil akhir perjalanan perusahaan altcoin ini
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: Confero on June 26, 2020, 03:18:03 PM
Kepopuleran dari proyek tersebut, Jika altcoin tersebut lahir dari proyek Crypto yang populer dan banyak komunitas tentu akan menghilangkan keraguan kita untuk Investasi dalam altcoin tersebut, walaupun sebenarnya itu bukan jaminan.
Namun paling tidak jika komunitas yang besar mendukung proyek tersebut, akan sedikit lebih baik daripada Altcoin yang lahir dari proyek kecil tanpa pendukung.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: hair on June 26, 2020, 10:55:56 PM
daripada Altcoin yang lahir dari proyek kecil tanpa pendukung.
Apakah salah satunya pendukung melalui sosmed? Karena saya sangat meragukan altcoin yang jumlah follower/likes nya sedikit. Hampir dipastikan altcoin tersebut tidak popular
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: Lanirex on June 27, 2020, 06:48:48 PM
Sayangnya saya sendiri jarang memilih altcoin baru untuk berdagang, sehingga saya tidak begitu memiliki kriteria altcoin mana yang akan saya pilih untuk saya perdagangkan. Namun menurutku kita bisa masuk kedalam grup obrolan mereka, untuk mengetahui seberapa bagus perkembangan dari Altcoin baru tersebut.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: Almasani on July 05, 2020, 11:12:14 PM
Saya sering melakukan trading koin yang harganya rendah, namun memiliki volume harian tinggi. Misalkan Tron. Tron adalah salah satu koin yang sangat mudah untuk kita trading. Jika modal kecil kita bisa memanfaatkannya sebagai Trade awal.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: wahyudi on July 06, 2020, 02:17:10 AM
Saya sering melakukan trading koin yang harganya rendah, namun memiliki volume harian tinggi. Misalkan Tron. Tron adalah salah satu koin yang sangat mudah untuk kita trading. Jika modal kecil kita bisa memanfaatkannya sebagai Trade awal.
Iya gan ,harga murah dan volume harian tinggi akan mempermudah bagi pemula yang melakukan trading,dan yang pasti akan bisa menuaikan keuntungan,di karenakan pergerakan harga pada pasar mudah di baca.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: Pirate on July 09, 2020, 03:31:23 PM
Sekarang ini terlalu beresiko untuk melakukan trading pada altcoin karena altcoin coin baru peminatnya sangat kurang dan banyak juga altcoin baru ditinggalkan begitu saja sampau coin tersebut mati
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: Fadhilz123 on July 09, 2020, 03:48:07 PM
Saya sndiri sangat berhati2 mengenai altcoin baru, bahkan terkesan ada semacam rasa takut untuk mencoba, jadinya bagi saya mending pilih yang pasti saja. Tapi kalaupun harus dengan altcoin yang baru, saya akan memastikan sudah banyak exchange yang support dengan coin itu.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: Seerge on July 11, 2020, 04:21:22 PM
Saya jarang memantau pergerakan harga altcoin baru, dan saya lebih sering Trading untuk altcoin lama peringkat atas. Biasanya altcoin baru yang saya lihat itu altcoin baru dari proyek Bounty yang saya ketahui Bounty nya saja, dan kebanyakan dari Altcoin-altcoin tersebut harganya kurang bagus setelah masuk pasar.
Mungkin bisa jadi pertimbangan jika ingin trading altcoin baru, pilihlah altcoin baru yang masuk Market besar sekelas Binance. Karena Biasanya token atau Altcoin baru yang masuk Market besar memiliki potensi yang lebih bagus daripada Altcoin baru yang masuk Market kecil/kurang populer.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: fadl4 on July 11, 2020, 04:56:08 PM
Untuk kriteria susah disebutkan, kalau saya tergantung pada keyakinan untuk trading altcoin baru. Saat ini saya mulai tertarik dengan koin Cartesi dan sepertinya cocok untuk di hold.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: wawan96 on July 12, 2020, 06:59:29 AM
yang pastinya sudah listing di exchange besar seperti binance memiliki komunitas besar yang mendukung soal visi dan misi coin tersebut mampu bersaing dengan coin top coimarketcap volume perdagangan tampak nyata dan tidak terlalu beresiko untuk jual dan beli harga cukup stabil dan bisa di percaya untuk masa depan coin dan tujuan kedepan.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: Seerge on July 12, 2020, 02:42:29 PM
Untuk kriteria susah disebutkan, kalau saya tergantung pada keyakinan untuk trading altcoin baru. Saat ini saya mulai tertarik dengan koin Cartesi dan sepertinya cocok untuk di hold.
Cartesi adalah Altcoin baru yang rilis di Market besar Binance, saya juga agak condong ke Altcoin ini. Proyek Cartesi di kelola oleh Team yang bagus, Bubbalex sebagai Manager Bounty dari Proyek ini juga terkenal sabagai Manager yang Bagus. Binance sendiri merupakan pertukaran Crypto yang sangat besar, bahkan bisa di katakan Exchange nomer 1.
Kesimpulannya Altcoin baru yang di kelola team yang bagus, dan rilis di Market Besar layak untuk di pilih, karena altcoin macam ini lebih memiliki potensi yang bagus di bandingkan altcoin yang rilis di market kecil.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: gotbounty on July 12, 2020, 11:29:00 PM
Yang jelas saya akan pilih koin baru dari IEO, tidak akan pilih dari ICO. Mengenai kriterianya, saya lebih fokus melihat apakah minat investor pada koin tersebut cukup tinggi atau tidak. Tentu itu bisa dilihat dari volume koin tersebut terjual pada exchange tempat listing IEO nya. Juga patut dilihat seberapa bagus exchange yang menjadi tempat listing dari koin/token tersebut.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: dodok on July 16, 2020, 01:56:25 PM
Kalau menurut saya altcoin yang bagus untuk trading adalah dimana altcoin tersebut yang banyak dimininati oleh investor  bisa di lihat juga dari kampanyenya apakah sukses atau tidak ini juga mempenharuhi altcoin tersebut dari team kampanya solit atau tidak mau bekerja keras atau tidak semua itu sangat berpengaruh dengan altcoin yang akan kita trading.
Title: Re: Kriteria altcoin baru yang layak buat trading
Post by: lepbagong on July 16, 2020, 10:45:23 PM

untuk saat ini tidak ada yang layak untuk diperhitungkan untuk token yang barutumbuh dari proyek. dalam situasi seperti saat ini tidak disarankan untuk menginvestasikan dana anda pada proyek baru. harga yang memang murah dan banyak proyek yang memerlukan waktu lagi untuk melanjutkan proyek karena sedikitnya investor mau bergabung. pandemi corona sangat mempengaruhi semua proyek harus mereschedule ulang agar tidak terhenti ditengah jalan.