Altcoins Talks - Cryptocurrency Forum

Local => Kripto berita dan diskusi (Bahasa Indonesia) => Diluar Topik => Topic started by: Vx1 on August 20, 2020, 03:31:33 PM

Title: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Vx1 on August 20, 2020, 03:31:33 PM
Gan, siapa di sini yang selain sebagai trader / Bounty hunter Cryptocurrency tetapi juga sebagai seorang YouTuber ??
Saya ingin tanya, seberapa besar peluang kita bisa sukses dari YouTuber, sedangkan kita tidak memiliki keterampilan dalam membuat Video.
Motivasi apa yang harus kita jadikan pemacu semangat kita ?
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on August 20, 2020, 04:08:36 PM
Kalau peluang sangat besar gan, asal kita bisa membuat konten yang berbeda dari yang lain. Untuk masalah tidak memiliki ketrampilan edit video bisa diatasi dengan kreativitas dalam membuat video serta menggunakan tools sederhana.

Motivasi yang ditanamkan adalah menghasilkan karya bagus gan, tidak usah memikirkan penghasilan dulu maka kita tetap bersemangat berkarya.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Vx1 on August 20, 2020, 05:35:41 PM
Kalau peluang sangat besar gan, asal kita bisa membuat konten yang berbeda dari yang lain. Untuk masalah tidak memiliki ketrampilan edit video bisa diatasi dengan kreativitas dalam membuat video serta menggunakan tools sederhana.

Motivasi yang ditanamkan adalah menghasilkan karya bagus gan, tidak usah memikirkan penghasilan dulu maka kita tetap bersemangat berkarya.
Saya ada cita-cita ingin jadi YouTuber, tapi belum kepikiran mau bikin Video atau Konten apa! Mungkin harus lebih banyak belajar dari para senior YouTuber yang sudah sukses.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on August 20, 2020, 07:22:34 PM
Dimulai dari hal yang kecil dulu gan yaitu motivasi, kalau motivasi kita sudah kuat otomatis pasti banyak cara untuk menciptakan.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: KKH84 on August 21, 2020, 02:40:21 AM
Gan, siapa di sini yang selain sebagai trader / Bounty hunter Cryptocurrency tetapi juga sebagai seorang YouTuber ??
Saya ingin tanya, seberapa besar peluang kita bisa sukses dari YouTuber, sedangkan kita tidak memiliki keterampilan dalam membuat Video.
Motivasi apa yang harus kita jadikan pemacu semangat kita ?
Yang jelas harus exstra sabar gan, kakak saya juga bikin channel youtube dengan tema seputar bonsai, 9 bulan baru memenuhi syarat ( 1000 subscriber + 4000 jam tayang ) 1 tahun baru di approve adsense selang 3 bulan baru bisa WD pertama. Jika berminat untuk melihat channel nya link dibawah.

https://www.youtube.com/c/Ribowo76Channel (https://www.youtube.com/c/Ribowo76Channel)

Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on August 21, 2020, 03:26:22 AM
di approve adsense selang 3 bulan baru bisa WD pertama. Jika berminat untuk melihat channel nya link dibawah.
Sudah panen dollar berarti ni gan  ;D saya juga tertarik gabung di YouTube tetapi untuk sekarang saya lebih menggunakan platform Hive untuk upload video
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: jakasantosa on August 21, 2020, 05:33:12 PM

 9 bulan baru memenuhi syarat ( 1000 subscriber + 4000 jam tayang ) 1 tahun baru di approve adsense selang 3 bulan baru bisa WD


Mau tanya gan kira-kira untuk pendapatan dari youtuber itu berdasarkan apa ya? apa jumlah video yang kita upload atau jumlah viewer video yang diupload? karena banyak juga sekarang artis yang beralh profesi menjadi youtuber.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: KKH84 on August 21, 2020, 05:38:06 PM

 9 bulan baru memenuhi syarat ( 1000 subscriber + 4000 jam tayang ) 1 tahun baru di approve adsense selang 3 bulan baru bisa WD


Mau tanya gan kira-kira untuk pendapatan dari youtuber itu berdasarkan apa ya? apa jumlah video yang kita upload atau jumlah viewer video yang diupload? karena banyak juga sekarang artis yang beralh profesi menjadi youtuber.
Dari iklan gan, semakin banyak jumlah subcriber semakin memiliki peluang besar video nya di tonton dan semakin sering iklan yang muncul, agan bisa cek di social blade.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: homhay on August 22, 2020, 09:10:35 PM
Dimulai dari hal yang kecil dulu gan yaitu motivasi, kalau motivasi kita sudah kuat otomatis pasti banyak cara untuk menciptakan.
Semua didasari dari hal kecil dulu, jika kita sudah memulainya pasti akan ada cara sendiri yang akan timbul dalam proses yang kita lakukan nantinya,  karena sekarang banyak sekali informasi yang dapat diakses melalui google
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on August 22, 2020, 09:57:55 PM
Semua didasari dari hal kecil dulu, jika kita sudah memulainya pasti akan ada cara sendiri yang akan timbul dalam proses yang kita lakukan nantinya,  karena sekarang banyak sekali informasi yang dapat diakses melalui google
Yap benar YouTube ini cara alternatif untuk menghasilkan pundi-pundi rupiah, kalau kita tidak menyerah pasti dapat hasilnya. Belajar dan selalu melakukan yang terbaik.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Vx1 on August 24, 2020, 01:05:28 PM
Masih bingung dengan konten apa yang nanti saya buat, dan saya sekarang masih belajar mengedit Video.
Ada saran Gan, Konten apa yang cocok untuk sekarang ini !
Upload ulang video orang lain boleh gak ya , Seperti Video ceramah Agama , Olahraga Dll ?
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on August 24, 2020, 01:36:39 PM
Agan lebih tertarik dibidang apa dulu? Cari hal yang merupakan hobby agan, jadi inspirasi itu akan selalu mengalir
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: KKH84 on August 25, 2020, 12:57:38 AM
Masih bingung dengan konten apa yang nanti saya buat, dan saya sekarang masih belajar mengedit Video.
Ada saran Gan, Konten apa yang cocok untuk sekarang ini !
Upload ulang video orang lain boleh gak ya , Seperti Video ceramah Agama , Olahraga Dll ?
Yang paling gampang video reaksi gan, banyak youtuber yang mere-aksi video orang lain. Kalau boleh usul kenapa gak bikin video tentang kripto gan atau agan punya keahlian lain misal, bermain gitar ( seperti bang alip ) atau pintar menggambar/melukis. Nanti untuk mencari subscriber gabung aja gan di grup S4S, ada kok grupnya di telegram.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: wawan96 on August 25, 2020, 03:17:28 PM
coba video gaming buat kontenya biasanya ramai tapi banyak pesaing channel-channel besar sih cari tema yang bagus itu kayak memperkenalkan sebuah wisata yang bagus di daerah anda atau konten lucu yang banyak di minati lagi di youtube.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: lepbagong on August 26, 2020, 05:34:23 PM
Masih bingung dengan konten apa yang nanti saya buat, dan saya sekarang masih belajar mengedit Video.
Ada saran Gan, Konten apa yang cocok untuk sekarang ini !
Upload ulang video orang lain boleh gak ya , Seperti Video ceramah Agama , Olahraga Dll ?

saran saja gan, saya juga sudah lama punya akun youtube tetapi tidak sering melakukan upload, karena saya konten olah raga terkadang saya mengambil video dari tempat lain tetapi justru adalah masalah karena apa yang kita kerjakan tidak diakui karena sudah ada yang menayangkan, apalagi kalau memasang lagu sangat diharamkan pada setiap video kita menyelipkan lagu maka akan tidak diakui. kemungkinan kalau sering terjadi bisa dikunci sama youtube.

(https://i.imgur.com/ntiR9dk.jpg)


saran dari teman yang lain sangat benar bahwa lebih baik kenali dulu diri kita apa yang kiranya pantas kita bisa lakukan, kalau bisa dari IG dulu setelah sudah banyak pengikut di IG maka anda dapat memidahkan pengikut anda dari IG ke youtube akan lebih mudah.
jangan takut tidak ada yang nonton tetapi terus berusaha untuk membuat konten yang bagus. dengan sendirinya nanti juga akan datang yang ingin melihat.

memang saingan sekarang gara2 covid youtube ramai dengan segala macam konten bahkan yang disenangi justru dengan adanya giveaway atau youtube para artis. memang sudah takdirnya terjadi seperti ini dan kita tidak bisa menyalahkan memang ini sudah waktunya.

tetap semangat untuk terus berusaha.


Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Yurisna on September 08, 2020, 04:53:18 PM
Sebenarnya sih saya ingin sekali jadi YouTuber. Tapi karena saya sedikit paham tentang YouTuber jadi saya kurang yakin untuk sukses jadi seorang YouTuber. Mungkin saya harus banyak cari tau tentang bagaimana usaha seseorang itu bisa jadi YouTuber yg terbaik dan terkenal.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Vx1 on September 14, 2020, 07:15:11 AM
Gan, Boleh kasih saran atau Rekomendasinya.. Hp android yang memiliki harga murah(kurang lebih 2juta) yang memiliki hasil video kamera bagus Hp Merk dan tipe Apa ya Gan ?! Punya saya kalau di buat ngerekam Video sambil jalan , kentara banget gerak langkah kakinya.. hasil video nggak smooth.... !
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on September 14, 2020, 07:57:14 AM
Gan, Boleh kasih saran atau Rekomendasinya.. Hp android yang memiliki harga murah(kurang lebih 2juta) yang memiliki hasil video kamera bagus Hp Merk dan tipe Apa ya Gan ?! Punya saya kalau di buat ngerekam Video sambil jalan , kentara banget gerak langkah kakinya.. hasil video nggak smooth.... !
Untuk buat video YouTube ya gan? Kalau saya rekomendasikan hp IPhone gan, tapi saya gak tahu kalau ada apa gak hp iPhone yang baru 2 jutaan. Kalau second masih banyak. Kalau masalah kualitas mantap gan untuk video YouTube
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Vx1 on September 14, 2020, 01:35:17 PM
Untuk buat video YouTube ya gan? Kalau saya rekomendasikan hp IPhone gan, tapi saya gak tahu kalau ada apa gak hp iPhone yang baru 2 jutaan. Kalau second masih banyak. Kalau masalah kualitas mantap gan untuk video YouTube
Iya Gan untuk merekam Video buat Konten YouTube, Kalau iPhone sepertinya sangat mahal Gan. Dan kalau untuk beli Second saya kurang berani, Saya sudah mencari Rekomendasinya di YouTube juga Gan.. Ada sih yang cocok tapi harganya mendekati 3 juta rupiah. Duitnya masih kurang 😧
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on September 14, 2020, 01:41:37 PM
Iya Gan untuk merekam Video buat Konten YouTube, Kalau iPhone sepertinya sangat mahal Gan. Dan kalau untuk beli Second saya kurang berani, Saya sudah mencari Rekomendasinya di YouTube juga Gan.. Ada sih yang cocok tapi harganya mendekati 3 juta rupiah. Duitnya masih kurang 😧
Sudah dapat idenya kontennya tentang apa gan? Tunggu 4 hari lagi gan DIA fase pertama akan masuk ke wallet, siapa tahu bisa nambahin biaya beli HP baru gan. Agan ikutan bounty DIA kan?
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: arnold dudicove on September 21, 2020, 02:42:50 PM
sedangkan kita tidak memiliki keterampilan dalam membuat Video.
Ingin menjadi youtuber adalah cita-cita yang baik. Karena nyatanya banyak contoh orang yang sukses setelah menjadi youtuber. Tapi semuanya butuh proses dan persiapan. Mulai dari pemilihan konten, talent, alat kerja, editor dll. Jadi complicated lah pokoknya. Tidak mudah memang, tapi buat orang yang serius dan mau kerja keras, tentu semuanya tidak ada yang tidak mungkin.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on September 21, 2020, 06:37:52 PM
Karena nyatanya banyak contoh orang yang sukses setelah menjadi youtuber.
Benar gan, bahkan mencapai miliyaran perbulan dari YouTube itu bukan hal yang tidak mungkin. Memang sebanding dengan usahanya harus kerja keras, karena kuncinya adalah menarik pemirsa untuk menonton konten kita

Tapi semuanya butuh proses dan persiapan. Mulai dari pemilihan konten, talent, alat kerja, editor dll. Jadi complicated lah pokoknya.
Sepertinya agan sudah berpengalaman ni, apakah agan seorang YouTuber? Yang agan katakan memang benar, jika kita sudah memiliki modal banyak bisa punya studio rekaman sendiri, tetapi yang minim banget saya rasa yang dibutuhkan adalah kreativitas dan juga promosi video yang kita buat.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: arnold dudicove on September 24, 2020, 11:30:34 AM
Sepertinya agan sudah berpengalaman ni, apakah agan seorang YouTuber?
Tidak gan, saya pernah beberapa kali nyusun konten, tapi belum terrealisasi. Ya itu, kendalanya buanyak. Pernah dulu maksain bikin video pendek, tapi hasilnya kurang bagus. Sekarang vaccuum dulu, sambil nyari kontent yang bagus dan talent yang tepat. seperti Mbah Manto yang unik...siapa yang nyangka beliau jadi artis di usia yang senja, itulah rejeki.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on September 24, 2020, 12:32:01 PM
Tidak gan, saya pernah beberapa kali nyusun konten, tapi belum terrealisasi. Ya itu, kendalanya buanyak. Pernah dulu maksain bikin video pendek, tapi hasilnya kurang bagus.
Saya belum punya pengalaman banyak di dunia YouTube tetapi kalau masalah membuat konten seperti kameraman sampai proses editing saya ada ilmunya, kebetulan saya kuliah di jurusan itu.

Sekarang vaccuum dulu, sambil nyari kontent yang bagus dan talent yang tepat.
Kalau masalah telent saya bisa gan, apalagi yang membutuhkan Voice over atau dubber YouTube 😁
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: arnold dudicove on September 24, 2020, 01:30:21 PM
Kalau masalah telent saya bisa gan, apalagi yang membutuhkan Voice over atau dubber YouTube 😁
Wah menarik sekali ini, seandainya domisili kita dekat mungkin kita bisa sering sharing sambil ngopi pahit gan.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on September 24, 2020, 05:24:12 PM
Maaf ya agan V1x, dipinjam lapaknya ;D, Kalau misalnya arah pembahasannya off topik mohon ditegur ya  :)

Wah menarik sekali ini, seandainya domisili kita dekat mungkin kita bisa sering sharing sambil ngopi pahit gan.
Kalau untuk masalah pengisi suara YouTube bisa dikirim via online gan, yang video aja yang lumayan sulit harus diarahkan  :D, memang agan domisilinya dimana?
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Vx1 on September 25, 2020, 12:14:46 AM
sedangkan kita tidak memiliki keterampilan dalam membuat Video.
Ingin menjadi youtuber adalah cita-cita yang baik. Karena nyatanya banyak contoh orang yang sukses setelah menjadi youtuber. Tapi semuanya butuh proses dan persiapan. Mulai dari pemilihan konten, talent, alat kerja, editor dll. Jadi complicated lah pokoknya. Tidak mudah memang, tapi buat orang yang serius dan mau kerja keras, tentu semuanya tidak ada yang tidak mungkin.
Saya seorang wiraswasta Gan, Pekerjaan saya tidak terikat aturan. Sebenarnya banyak waktu juga untuk mengerjakan YouTube, tetapi saya masih belajar Edit Video dan cari konten yang pas. Dan juga Alat saya tidak punya , hanya bermodalkan Hp saja.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: arnold dudicove on September 25, 2020, 02:57:51 AM
memang agan domisilinya dimana?
Saya di Semarang, Jawa Tengah gan. Tapi seringnya mobile di Kudus. Bisa sih nanti kita tukar kontak masing-masing untuk bahas ini, tapi kebetulan saat ini lagi crowded kerjaan gan, biasa mendekati akhir tahun, maklum kuli orang gan.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Fian Maulana on August 28, 2021, 11:45:15 AM
Ingin sih ingin tapi keadaan tidak mendukung gan
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: yohananaomi on August 30, 2021, 08:25:53 AM
sedangkan kita tidak memiliki keterampilan dalam membuat Video.
Ingin menjadi youtuber adalah cita-cita yang baik. Karena nyatanya banyak contoh orang yang sukses setelah menjadi youtuber. Tapi semuanya butuh proses dan persiapan. Mulai dari pemilihan konten, talent, alat kerja, editor dll. Jadi complicated lah pokoknya. Tidak mudah memang, tapi buat orang yang serius dan mau kerja keras, tentu semuanya tidak ada yang tidak mungkin.
Saya seorang wiraswasta Gan, Pekerjaan saya tidak terikat aturan. Sebenarnya banyak waktu juga untuk mengerjakan YouTube, tetapi saya masih belajar Edit Video dan cari konten yang pas. Dan juga Alat saya tidak punya , hanya bermodalkan Hp saja.
saya rasa agan @Vx1 sudah mempunyai kapasitas, karena ada waktu dan perlengkapan. sebetulnya banyak yang menggunakan HP dan hasilnya tetap bisa bagus karena bisa ditambah dengan aplikasi yang banyak tersedia agar tampilan bisa bagus, yang terpenting sebetulnya tinggal mencari materi yang sekiranya bisa menjadi banyak peminat.
dulu saya juga editing vidio pernikahan dari beta ke CD dan DVD tetapi sekarang sudah ketinggalan zaman karena sudah bisa langsung jadi dan banyak aplikasi yang bisa dilakukan sendiri.
prospek youtube masih banyak peluang karena orang masih menjadikan tontonan yang menghibur diri.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on September 09, 2021, 02:19:13 PM
Hi guys ada yang udah memulai jadi youtuber disini?
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: yohananaomi on September 09, 2021, 10:24:35 PM
Hi guys ada yang udah memulai jadi youtuber disini?
aku sudah mulai tetapi bukan konten sendiri cuma mengambil dari tayangan lainnya dan saya lakukan penambahan sedikit dari kita untuk bisa dilihat dan dimengerti dan terkadang totonan cukup panjang kita potong untuk beberapa sekment, tetapi terkadang problemnya setelah dimasukan youtube tidak lolos sensor karena pihak yang punya tidak memberikan lisensi tetapi tidak semuanya begitu ada yang tidak mensensor dan memberikan kita untuk menayangkan. problemnya adalah sekarang mencari pangsanya yang susah karena perlu rajin melakukan bantuan kepada teman untuk bisa menshare. dan ini tentu perlu waktu yang tidak sedikit dan saya mengakui sangat kesulitan untuk ini dan sangat menyita waktu.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: Sinta_siska on October 10, 2021, 05:46:29 AM
Gan, siapa di sini yang selain sebagai trader / Bounty hunter Cryptocurrency tetapi juga sebagai seorang YouTuber ??
Saya ingin tanya, seberapa besar peluang kita bisa sukses dari YouTuber, sedangkan kita tidak memiliki keterampilan dalam membuat Video.
Motivasi apa yang harus kita jadikan pemacu semangat kita ?
semua orang punya peluang yang sama .
apalagi youtube skarang ada partnersip beberpa projek...salah satu contoh nya adalah youtube short walau dengan video seadanya.. atau memodifikasi video yg ada .ini legal dan bisa d monetisasi tanpa minimum sunscriber..ini akan mempermudah yotuber pemula untuk belajar dan adaptasi dengan platform dengan penjelajah data terbesar no 2 di dunia...
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on December 23, 2023, 03:01:22 AM
aku sudah mulai tetapi bukan konten sendiri cuma mengambil dari tayangan lainnya
sekarang masih lanjut? gmn progress youtubenya? udah ada adsensenya?
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: indrofx78 on December 27, 2023, 04:12:24 PM
Banyak og om caranya, tutor juga ada di YouTube untuk jadi youtuber pemula.
Ide konten juga banyak, edit Vidio pakai cupcat yg mudah, yang penting konsisten aplud vidio minim 1 vidio perhari, ada juga selain YouTube untuk mendapatkan pundi dolar ,misal Dailymotion, rumble
Mulai saja om entar juga mengalir sendiri,hasil belakangan
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on December 27, 2023, 04:38:23 PM
Banyak og om caranya, tutor juga ada di YouTube untuk jadi youtuber pemula.
Ide konten juga banyak, edit Vidio pakai cupcat yg mudah, yang penting konsisten aplud vidio minim 1 vidio perhari, ada juga selain YouTube untuk mendapatkan pundi dolar ,misal Dailymotion, rumble
Mulai saja om entar juga mengalir sendiri,hasil belakangan
yg penting konsisten sih om, karena sekarang harus punya minimal subcriber
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: indrofx78 on December 27, 2023, 04:55:33 PM
yg penting konsisten sih om, karena sekarang harus punya minimal subcriber

Betul om konsisten kuncinya dan vidionya bermanfaat. Untuk subscriber dan viewer bisa pakai jalan ninja jika diperlukan
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on December 27, 2023, 05:00:13 PM
Untuk subscriber dan viewer bisa pakai jalan ninja jika diperlukan
gimana jalan ninjanya om  ? ;D
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: indrofx78 on December 28, 2023, 02:21:44 PM
gimana jalan ninjanya om  ? ;D

Berguru dulu ke ninja Hatori om ,wkwkkw 😁😁🙏

Bagus yang konten organik om,usaha tak menghianati hasil og jika dikerjakan dengan sungguh - sungguh
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on December 28, 2023, 02:56:10 PM

Bagus yang konten organik om,usaha tak menghianati hasil og jika dikerjakan dengan sungguh - sungguh

tarlah om saat saya sudah punya tim saya akan tanam kompos dulu biar jadi organik
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: lepbagong on May 20, 2024, 01:21:20 AM
Sepertinya agan @Hair banyak keinginan yang ingin dipublish, tetapi sepertinya saat ini apakah sudah mulai melupakan untuk ingin jadi youtuber ?
padahal kalau saja keinginan ini bisa terwujud tentunya juga sangat baik dan bisa menajdikan youtube untuk edukasi yang dialami
apalagi saat ini sedang menempuh pendidikan di India , bisa banyak sisi yang bisa dikemukakan dari Bea Siswa, Lingkungan Kampus, Kuliner
tentu sangat bisa menjadi komsumsi yang menjadi edukasi.
Title: Re: Ingin Menjadi YouTuber
Post by: hair on May 21, 2024, 05:57:08 PM
masih ada keinginan kalau sudah 1 goal tercapai
saat ini fokus studi sampai s3 dulu om setelah itu barulah pensiun di hobby
lagian aku belum punya tim jadi itu yang masih kendala
aku juga bukan kayak blogger gitu yang suka publish perjalananku