Altcoins Talks - Cryptocurrency Forum

Local => Kripto berita dan diskusi (Bahasa Indonesia) => Berita & Teknologi => Topic started by: hair on September 28, 2020, 04:19:34 PM

Title: KuCoin Di Hack
Post by: hair on September 28, 2020, 04:19:34 PM
Baru-baru ini exchange besar sekelas KuCoin di hack, berita ini bukan hal yang mengejutkan karena sering terjadi contohnya saja kasus Binance sebelumnya. Ada sekitar $150 Million asset di KuCoin yang berpindah ke alamat wallet yang berbeda. Saya mengingatkan teman-teman agar tidak menyimpan asset dalam jumlah banyak di exchange karena rawan di bobol selalu gunakan dompet pribadi yang menggunakan privet key. Keep your asset from hacker  :)
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: jakasantosa on September 28, 2020, 05:55:05 PM
Btw market exchange yang di hack tersebut itu yang kena hack dompet investor ataukah dmpet milik exchange tersebut ya?
Jadi jika mengalami kerugian yang paling dirugikan investor atau pemilik exchange tersebut?
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Pirate on September 28, 2020, 06:09:39 PM
Sekarang ini memang sudah beberapa market yanh kena hack oleh pihak hacker, untuk saat ini memang sudah tidak 100% lagi aman menyimpan aset crypto kita sebuah market
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on September 28, 2020, 07:40:59 PM
Btw market exchange yang di hack tersebut itu yang kena hack dompet investor ataukah dmpet milik exchange tersebut ya?
Jadi jika mengalami kerugian yang paling dirugikan investor atau pemilik exchange tersebut?
Baca selengkapnya disini https://decrypt.co/43015/cryptocurrency-exchange-kucoin-likely-hacked-reports?amp=1 , melihat kasusnya berarti yang di hack adalah dompet user pengguna exchange
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Fadhilz123 on September 29, 2020, 01:11:04 AM
Ini isu yang hangat dan ramai dibahas di forum sebelah. Tapi pihak kucoin sudah berjanji bakalan menggantikan aset penggunanya, jadi tidak ada yang perlu dikhawatirkn. Waktu saya tau kejadian ini, saya langsung cek wallet dan memang aman seperti yang timnya katakan.

Ini alasan kenapa exchanges bukan tempat menyimpan koin, bahkan sekelas kucoin pun kena hack. Dan tidak ada yang menjamin exchanges sekelas binance aman dari hal yang sama
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on September 29, 2020, 02:24:06 AM
Ini alasan kenapa exchanges bukan tempat menyimpan koin, bahkan sekelas kucoin pun kena hack. Dan tidak ada yang menjamin exchanges sekelas binance aman dari hal yang sama
Sepertinya KuCoin memiliki simpanan dana untuk menggantikan kerugian tersebut ya gan? Apakah dari fee trader?

Mungkin jika ingin melakukan trading barulah menggunakan exchange kalau sudah tidak ya bisa ditransfer kembali ke wallet pribadi untuk menghindari hal yang tidak diinginkan
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: homhay on September 29, 2020, 02:16:30 PM
Jadi resah juga jika memiliki aset crypto dalam jumlah besar disimpan disebuah market, memang ada baiknya kita membagi kedalam beberapa market jika kita ingin aktif dalam trading setiap harinya
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on September 29, 2020, 03:06:31 PM
memang ada baiknya kita membagi kedalam beberapa market jika kita ingin aktif dalam trading setiap harinya
Saya rasa ini bukan solusi yang baik gan, seperti yang telah dijelaskan di OP, gunakan wallet yang mempunyai private key. Selama menggunakan wallet exchange tetap saja berpotensi di hack. Lebih baik main aman, jika mau trading barulah menggunakan exchange, kalau sudah dapat opit harian langsung transfer ke dompet pribadi
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Fadhilz123 on September 30, 2020, 01:30:24 AM
Sepertinya KuCoin memiliki simpanan dana untuk menggantikan kerugian tersebut ya gan? Apakah dari fee trader?

Mungkin jika ingin melakukan trading barulah menggunakan exchange kalau sudah tidak ya bisa ditransfer kembali ke wallet pribadi untuk menghindari hal yang tidak diinginkan
Bisa jadi dari fee, dari biaya listing coin baru, juga pendapat sehari2. Exchanges ini merupakan exchanges yang besar jadi yang sudah beroprasi sangat lama jadinya sudah memiliki untung yang sangat banyak.

Kalau saya tidak salah baca ganti rugi dana dana assurranssii exchanges ini
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on September 30, 2020, 04:05:34 AM
Kalau saya tidak salah baca ganti rugi dana dana assurranssii exchanges ini
Berarti bagus memilih exchange yang mempunyai Garansi karena ada jaminan, btw Apakah KuCoin akan menganti full dana user yang telah di hack gan?
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Fadhilz123 on September 30, 2020, 05:39:37 PM
Kalau saya tidak salah baca ganti rugi dana dana assurranssii exchanges ini
Berarti bagus memilih exchange yang mempunyai SPAM BANnsi karena ada jaminan, btw Apakah KuCoin akan menganti full dana user yang telah di hack gan?
Saya kurang tau tentang ini, tapi harusnya 100% dikembalikkan. saya sendiri menerima FULL dana, mungkin teman2 disini ada yang menggunakan Kucoin?? Apakah dananya dikembalikkan 100%??
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on September 30, 2020, 11:38:54 PM
Saya kurang tau tentang ini, tapi harusnya 100% dikembalikkan. saya sendiri menerima FULL dana, mungkin teman2 disini ada yang menggunakan Kucoin?? Apakah dananya dikembalikkan 100%??
Apakah agan salah satu korban juga? Jadi bagaimana agan menclaimnya? Agan pakai 2FA gak saat menggunakan KuCoin?
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Vx1 on October 01, 2020, 03:24:01 PM
Baru-baru ini exchange besar sekelas KuCoin di hack, berita ini bukan hal yang mengejutkan karena sering terjadi contohnya saja kasus Binance sebelumnya. Ada sekitar $150 Million asset di KuCoin yang berpindah ke alamat wallet yang berbeda. Saya mengingatkan teman-teman agar tidak menyimpan asset dalam jumlah banyak di exchange karena rawan di bobol selalu gunakan dompet pribadi yang menggunakan privet key. Keep your asset from hacker  :)
Kira-kira yang nge-Hack ini bisa nggak ya di lacak Gan? Kan perpindahan aset dari wallet ke wallet bisa di lihat, pasti terakhir nanti masuk Exchange untuk WD ke Fiat ? Sedangkan biasanya untuk WD jumlah besar kita membutuhkan KYC, di sinilah nanti hacker bisa di ketahui ( opini saya sih ) !
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 01, 2020, 03:27:53 PM
Kira-kira yang nge-Hack ini bisa nggak ya di lacak Gan? Kan perpindahan aset dari wallet ke wallet bisa di lihat, pasti terakhir nanti masuk Exchange untuk WD ke Fiat ? Sedangkan biasanya untuk WD jumlah besar kita membutuhkan KYC, di sinilah nanti hacker bisa di ketahui ( opini saya sih ) !
Saya rasa sangat sulit gan, walaupun kita menemukan adressnya tetapi kita tidak tahu kemana akan menjualnya, bagaimana kalau menggunakan uniswap, tentu akan hilang keberadaan hacker tersebut.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Vx1 on October 01, 2020, 03:31:34 PM
Saya rasa sangat sulit gan, walaupun kita menemukan adressnya tetapi kita tidak tahu kemana akan menjualnya, bagaimana kalau menggunakan uniswap, tentu akan hilang keberadaan hacker tersebut.
Betul juga ya Gan, Saya kurang pandai tentang Cryptocurrency ini Gan, di sini saya juga masih belajar.
Melihat ada berita tentang pembobolan/peretasan yang mengakibatkan hilangnya aset ini menjadi khawatir Gan.
Dan tentunya saling mengingatkan saja kepada teman-teman, agar kita lebih hati-hati menjaga aset kita baik di yang ada di dompet Exchange ataupun yang ada di dompet pribadi.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 01, 2020, 03:51:41 PM
Betul juga ya Gan, Saya kurang pandai tentang Cryptocurrency ini Gan, di sini saya juga masih belajar.
Saya juga masih belajar gan, dari forum inilah saya dapat banyak pengetahuan dan pengalaman.

Melihat ada berita tentang pembobolan/peretasan yang mengakibatkan hilangnya aset ini menjadi khawatir Gan.
Kalau memang tidak lagi trading lebih baik tidak menyimpan asset di exchange gan, tetapi jangan khawatir pihak KuCoin menganti kerugian tersebut.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Black ID on October 03, 2020, 02:50:55 AM
Saya sangat setuju, memang sebaiknya tidak melakukan penyimpanan koin dalam jumlah besar dalam exchanger. Sangat berbahaya, karena exchanger ini di akses oleh banyak orang. Dan sangat mungkin untuk di bobol. Apalagi sekarang ini teknologi sudah semakin canggih, sehingga semakin memudahkan hacker untuk melancarkan aksinya. Kita yang harus selalu waspada.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 03, 2020, 05:46:20 AM
karena exchanger ini di akses oleh banyak orang. Dan sangat mungkin untuk di bobol.
Bukan sangat mungkin lagi gan, sudah pasti bisa dibobol. Walaupun sistem keamanan sudah extra tetapi peluang itu tetap ada, makanya dengan adanya private key di wallet pribadi lebih membuat asset kita lebih aman daripada di exchange
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Thymoty on October 09, 2020, 08:47:46 AM
Menurut berita sih pihak KuCoin akan mengganti address-address yang terdampak, dan akan mengembalikan saldo mereka ke nilai awal sebelum di hack. Sedangkan wallet2 yang di hack akan dibekukan dan tidak bisa di transaksikan. Intinya kita harus bisa memilih provider yang kredibel sebagai platform penyimpanan aset kita, dan KuCoin membuktikan kalau mereka memang provider wallet digital yang profesional dan dapat dipercaya.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Lanirex on October 10, 2020, 06:09:25 PM
Baru-baru ini exchange besar sekelas KuCoin di hack, berita ini bukan hal yang mengejutkan karena sering terjadi contohnya saja kasus Binance sebelumnya. Ada sekitar $150 Million asset di KuCoin yang berpindah ke alamat wallet yang berbeda. Saya mengingatkan teman-teman agar tidak menyimpan asset dalam jumlah banyak di exchange karena rawan di bobol selalu gunakan dompet pribadi yang menggunakan privet key. Keep your asset from hacker  :)
Biasanya kalau ada berita tentang di Hacknya Sebuah Exchange besar akan mempengaruhi penurunan harga Bitcoin,
Namun untuk berita ini sepertinya tidak begitu berpengaruh terhadap harga Bitcoin. Mungkin Kucoin terlalu kaya sehingga tidak begitu terasa dengan hilangnya uang sebanyak itu!
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 10, 2020, 11:41:09 PM
Biasanya kalau ada berita tentang di Hacknya Sebuah Exchange besar akan mempengaruhi penurunan harga Bitcoin,
Saat KuCoin di hack harga DIA menurun draktis, menurut isu yang beredar karena koin DIA yang diretas benarkah demikian ?
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Lanirex on October 11, 2020, 02:36:53 AM
Biasanya kalau ada berita tentang di Hacknya Sebuah Exchange besar akan mempengaruhi penurunan harga Bitcoin,
Saat KuCoin di hack harga DIA menurun draktis, menurut isu yang beredar karena koin DIA yang diretas benarkah demikian ?
Saya tidak tau masalah itu, Saya juga belum membaca beritanya ! Adakah berita tentang hal itu, tolong berikan tautannya.
Apakah hanya koin DIA saja yang di retas kawan , Karena jumlah aset yang hilang cukup besar !
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 11, 2020, 07:58:32 AM
Saya tidak tau masalah itu, Saya juga belum membaca beritanya ! Adakah berita tentang hal itu, tolong berikan tautannya.
Apakah hanya koin DIA saja yang di retas kawan , Karena jumlah aset yang hilang cukup besar !
Saya cuma baca sekilas aja gan di channel bubbalex dari komentar para member. Mungkin cuma isu belaka gan. Tentu saja koin yang lain juga gan, tetapi saya tidak tahu secara spasifik
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: jaga.lilin999 on October 12, 2020, 05:14:41 PM
Saya mengingatkan teman-teman agar tidak menyimpan asset dalam jumlah banyak di exchange karena rawan di bobol selalu gunakan dompet pribadi yang menggunakan privet key. Keep your asset from hacker  :)
Ada pertanyaan dari saya untuk TS, kenapa tidak boleh menyimpan asset dalam jumplah banyak?

Peandapan saya itu merupakan hecker market, bukan menyerang user. Karena saldo yang ditarik merupakan asset dari Kucoin. itu merupakan tanggung jawab Kucoin untuk mengatasinya dan bertanggung jawab atas kejadian tersebut.

Karena jika hacker menyerang user, maka itu kesalah pribadi dan Kucoin tidak bertanggung jawab akan itu. Contoh private key kita di curi orang dll. Kemajuan blockchain saat ini dengan sistem transparan memper sulit hacker untuk menarik asset dikarenakan regulasi sekarang yang memakai KYC. Dan itu terbukti pelaku yang hack market Kucoin.

Masukan jika memiliki asset banyak tentu kita harus menambah tingkat keamanan.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 13, 2020, 01:26:25 PM
Ada pertanyaan dari saya untuk TS, kenapa tidak boleh menyimpan asset dalam jumplah banyak?
Karena berpotensi di hack gan, walaupun memang ada garansi yang diberikan pihak Kucoin , sebagai untuk jaga-jaga, lebih aman disimpan di wallet pribadi.

Bernar, dengan memberi keamanan ekstra akan mempersulit diretas tetapi tetap saja pasti ada celah..

Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: yitzjoe on October 13, 2020, 03:56:19 PM
Saya jadi bingung ya.. Kenapa banyak exchange besar kena hack.. Sebelum kucoin ada upbit, hitbtc dan banyak lagi. Ataukah ada sesuatu dibalik itu semua, karena perpuraran dana yg sangat besar pada cryptocurrency. Ini sebatas opini dan sudut pandang yg lain
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 13, 2020, 04:01:13 PM
Kenapa banyak exchange besar kena hack.. Sebelum kucoin ada upbit, hitbtc dan banyak lagi.
Saya pikir karena sistem keamanan mereka yang bisa dibobol gan, tentu pasti ada celah bagi hacker untuk meretas, oleh sebab itu melakukan maintance memang sangat perlu.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: pedangrusak on October 13, 2020, 04:22:10 PM
Sekarang ini memang sudah beberapa market yanh kena hack oleh pihak hacker, untuk saat ini memang sudah tidak 100% lagi aman menyimpan aset crypto kita sebuah market

Begitulah market sentralisasi, ketika terjadi masalah seperti tindakan hacking maka mereka akan dapat langsung melakukan akses pada wallet pusat ( wallet kucoin ) yg akan menimbulkan kerugian yang tidak sedikit.
Pengenalan pada marker desentralisasi ( DEX ) akan memiliki tingkat keamanan yg lebih bagus ( tidak menuntut kemungkinan juga kena tipu karena phising dll ) tetapi DEX market afalah mada depan crypto market menurut saya
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Almasani on October 15, 2020, 07:17:40 PM
Baru-baru ini exchange besar sekelas KuCoin di hack, berita ini bukan hal yang mengejutkan karena sering terjadi contohnya saja kasus Binance sebelumnya. Ada sekitar $150 Million asset di KuCoin yang berpindah ke alamat wallet yang berbeda. Saya mengingatkan teman-teman agar tidak menyimpan asset dalam jumlah banyak di exchange karena rawan di bobol selalu gunakan dompet pribadi yang menggunakan privet key. Keep your asset from hacker  :)

Jika pertukaran sekelas KuCoin masih mudah di retas pada tahun 2020, saya pikir tidak ada Exchange yang lebih aman untuk menyimpan asset digital. Indodax menjadi kelas dunia dari segi keamanan, sampai saat ini belum pernah kita dengar bahwa Indodax di hack.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 16, 2020, 12:31:46 AM
Jika pertukaran sekelas KuCoin masih mudah di retas pada tahun 2020, saya pikir tidak ada Exchange yang lebih aman untuk menyimpan asset digital.
Untuk menyimpan asset digital pasti tidak aman 100% gan, lagipula exchange digunakan untuk trading gan bukan untuk menyimpan asset dalam waktu yang lama & jumlah banyak.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Baroksz on October 16, 2020, 01:59:28 AM
Saya salut dengan pihak eth yang bisa membekukan wallet dari hacker. Jadi inilag kelebihan blokchain yang apabila terjadi pencurian bisa dengan mudah dilacak siapa tersangkanya dan akan dicegat di sistem
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 16, 2020, 01:47:57 PM
Saya salut dengan pihak eth yang bisa membekukan wallet dari hacker. Jadi inilag kelebihan blokchain yang apabila terjadi pencurian bisa dengan mudah dilacak siapa tersangkanya dan akan dicegat di sistem
Apakah kasus Kucoin juga dibekukan gan wallet hackernya? Jadi mereka tidak bisa withdrawn ya?
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Vx1 on October 16, 2020, 01:55:20 PM
Saya salut dengan pihak eth yang bisa membekukan wallet dari hacker. Jadi inilag kelebihan blokchain yang apabila terjadi pencurian bisa dengan mudah dilacak siapa tersangkanya dan akan dicegat di sistem
Sia-sia dong yang nge-Hack Kucoin kalau wallet nya keburu di bekukan , biar kapok dia !
Ada keuntungannya juga, walaupun hacker tidak dapat di ketahui Identitasnya namun pihak Eth bisa mengunci Wallet tersebut.
Atau apakah Pihak Eth tidak dapat mengambil Aset yang ada di Wallet tersebut ya untuk di kembalikan ke yang Punya, Kalau bisa malah bagus sekali !
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 17, 2020, 10:26:41 PM
Sia-sia dong yang nge-Hack Kucoin kalau wallet nya keburu di bekukan , biar kapok dia !
Entahlah gan, apa mungkin hacker punya cara lain untuk mengatasinya?

apakah Pihak Eth tidak dapat mengambil Aset yang ada di Wallet tersebut ya untuk di kembalikan ke yang Punya, Kalau bisa malah bagus sekali !
Saya juga tertarik untuk mengetahui hal ini, apakah kasus Kucoin juga bisa dikembalikan assetnya?? Atau asset tersebut beku tidak bisa diapa-apain?
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: elrozaqo on October 22, 2020, 03:25:10 AM
Baru-baru ini exchange besar sekelas KuCoin di hack, berita ini bukan hal yang mengejutkan karena sering terjadi contohnya saja kasus Binance sebelumnya. Ada sekitar $150 Million asset di KuCoin yang berpindah ke alamat wallet yang berbeda. Saya mengingatkan teman-teman agar tidak menyimpan asset dalam jumlah banyak di exchange karena rawan di bobol selalu gunakan dompet pribadi yang menggunakan privet key. Keep your asset from hacker  :)

Saya tidak pernah  menyimpan dalam jumlah besar di exchanger karena saya ragu tentang keamananya.  Terima kasih atas petunjuk  agan,  swmiga bermanfaat bagi kita semua.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: hair on October 22, 2020, 06:40:23 AM
Saya tidak pernah  menyimpan dalam jumlah besar di exchanger karena saya ragu tentang keamananya.  Terima kasih atas petunjuk  agan,  swmiga bermanfaat bagi kita semua.
Pilihan yang tepat gan, kalau mau melakukan trading tidak masalah setelah dapat untung sebaiknya segera di transfer ke wallet personal. Karena sistem keamanan exchange besar seperti KuCoin sering jadi sasaran hacker. Jadi harus selalu waspada
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Confero on October 22, 2020, 02:19:25 PM
Baru-baru ini exchange besar sekelas KuCoin di hack, berita ini bukan hal yang mengejutkan karena sering terjadi contohnya saja kasus Binance sebelumnya. Ada sekitar $150 Million asset di KuCoin yang berpindah ke alamat wallet yang berbeda. Saya mengingatkan teman-teman agar tidak menyimpan asset dalam jumlah banyak di exchange karena rawan di bobol selalu gunakan dompet pribadi yang menggunakan privet key. Keep your asset from hacker  :)
Di saat pertama kali saya mendengar berita ini saya sempat kaget, karena Kucoin adalah Exchange Crypto yang cukup memiliki nama. Namun masih juga kena Hack, sungguh pandai mereka para hacker. Semoga teman-teman di sini tetap waspada dan saya doakan semuanya tidak pernah mengalami hal seperti ini. Benar kata Agan ini, jangan menyimpan aset kita di Wallet Exchange kalau tidak lagi Trading.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: DAMKAR on October 22, 2020, 03:34:48 PM
Saya tidak pernah  menyimpan dalam jumlah besar di exchanger karena saya ragu tentang keamananya.  Terima kasih atas petunjuk  agan,  swmiga bermanfaat bagi kita semua.
Pilihan yang tepat gan, kalau mau melakukan trading tidak masalah setelah dapat untung sebaiknya segera di transfer ke wallet personal. Karena sistem keamanan exchange besar seperti KuCoin sering jadi sasaran hacker. Jadi harus selalu waspada

Exchanger besar seperti kucoin aja kena hack, sy setuju dg pemdapat agan, jangan pernah menyimpan dalam jumlah besar di exchanger. Secepatnya selesai trading transfer ke personal wallet.
Title: Re: KuCoin Di Hack
Post by: Husna QA on October 25, 2020, 10:21:18 AM
Sudah ada thread serupa:
https://www.altcoinstalks.com/index.php?topic=171708.0