Altcoins Talks - Cryptocurrency Forum

Local => Kripto berita dan diskusi (Bahasa Indonesia) => Diluar Topik => Topic started by: abidis on October 19, 2018, 04:15:04 AM

Title: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: abidis on October 19, 2018, 04:15:04 AM
Salam saudara-saudara,
Terkadang ada pemikiran tentang profit trading yang pada akhirnya saya tebak-tebak jawabannya, tetapi hari ini saya mau coba meminta pendapat dari anda yang ada disini,

Dalam dunia cryptocurrency kita mengenal banyak teori-teori ilmu yang harus dipelajari untuk membantu kita menyusun strategi trading.
Melakukan analisa teknikal dan analisa fundamental merupakan metode dasar yang kerap digunakan dalam membentuk sebuah parameter pengambilan keputusan jual atau beli.

Tidak sedikit juga jumlah trader yang berhasil memperoleh keuntungan dari trading.

Yang menjadi pemikiran saya,  apakah keberhasilan trading mereka memperoleh profit itu benar-benar karena kepiawaian mereka , atau hanya karena faktor keberuntungan saja?
Kira-kira bagaimana menurut anda disini ?
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: wildanmr on October 19, 2018, 04:33:42 AM
Kalo menurut pendapat ane.
Trading itu kan termasuk jual beli.
Yaps, dalam bisnis jual beli (trading) tentunya ada teknik atau strategi bagaimana cara mendapatkan profit dan menekan rugi seminimal mungkin.
Walaupun memang teknik/strategi itu tidak bisa menjamin 100% berhasil tetapi memang dibutuhkan.

Jadi menurut ane keduanya (kepiawan dan keberuntungan) sangat dibutuhkan. Tentunya kepiawan sangat harus kita kuasai karena itulah yang bisa kita usahakan.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: Almostdie on October 19, 2018, 02:54:44 PM
Memang dalam bertranding kita butuh skill btuh kepiawaian.. butuh kesabaran .. butuh ketelatenan.. tapi kita juga butuh keberuntungan..

Jadi dua faktor di atas sangat mempengaruh i usaha kita dalam bertranding.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: Ta.Form on October 19, 2018, 04:51:10 PM
Menurut saya yang terpenting adalah kepiawaian ,karna jika seseorang piawai dalam melakukan trading maka keberuntungan hanya mengikutinya.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: traysn on October 19, 2018, 04:58:49 PM
menurut saya, kedua faktor tersebut adalah faktor utama profit di dunia trading.

tidak hanya itu, mungkin beberapa faktor seperti analisa, dan membandingkan dengan coin lain bisa menjadi faktor pendorong utk mendapatkan profit dari dunia trading.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: rinsari on October 20, 2018, 04:38:59 AM
Faktor keberuntungan memang bisa saja gan terjadi tapi kalau hasil trading untung dan untung terus menerus. Masak iya itu masih disebut keberuntungan  ;D tentu jika kejadiannya seperti itu bisa disebut kepiawaian orang tersebut.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: spanishtimbrado on October 20, 2018, 08:07:25 AM
menurut saya trading itu dari kepiawaian gan, piawai melihat peluang. namun ada faktor keberuntungan juga.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: VENOMrx on October 20, 2018, 08:15:52 AM
Memang faktor pengalaman dan keberuntungan sangat berpengaruh besar dalam  bertrading , tetapi menurut saya faktor timing lah yang sangat menentukan gan.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: Fadhilz123 on October 20, 2018, 11:24:44 PM
Menurut saya ya itu dari kepiawaian mereka dalam memanage uang, kapan yang tepat membeli dan menjual kemampuannya membaca info2 berita2 menyangkut cryptocurrensy, dan mereka megadopsi sikap sabar dan tidak serakah. Kalau faktor keberuntungan ini kurang berlaku di trading
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: Noname on October 21, 2018, 07:34:05 AM
Menurut saya keberhasilan trading mereka memperoleh profit itu karena kepiawaian mereka dalam menganalisa proyek yg ada, mereka teliti dalam hal kapan harus jual dan kapan harus beli crypto.
Namun karena di dunia crypto yang tidak bisa di tentukan dengan pasti fluktuasi harganya maka faktor keberuntungan juga ikut andil. Kenapa? Karena bukan tidak mungkin harga yg naik tiba2 turun. Namun dengan faktor keberuntungan harga yang turun bisa naik lagi apalagi bisa lebih tinggi :p

Oleh karena itu lebih teliti dan berdoa juga perlu supaya selain kepiawaian sebagai faktor utama kita juga mendapat keberuntungan  ;D
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: jameslysa on October 21, 2018, 11:08:57 AM
menurut saya dalam melakukan trading yang harus dipertajam adalah kemampuan analisis agan, dimana kita membutuhkan 90% keunggulan dalam analisis dan sisanya 10% keberuntungan karna menurut saya pribadi yang melakukan trading di pasar saham lebih percaya 90% terhadap analisis saya pribadi dan 10%nya adalah keberuntungan, karna apabila lebih dari itu maka tidak ada bedanya dengan berjudi. jadi analisis jauh lebih penting dari pada menebak nebak :)
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: PLOYSR on October 21, 2018, 02:30:11 PM
Kalau faktor keberuntungan itu artinya kita melakukan gambling, untuj trading kita harus benar benar pejari terlebih dahulu agar nantinya tidak mengalami kerugian yang bergitu besar.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: JasmineRose on October 21, 2018, 03:51:14 PM
Kalau saya sih gan jarang sekali profit dalam trading. Karena saya memang tidak piawai dalam trading, saya lebih melihat proyek ico nya, terkadang kalau proyeknya ada planning2 tertentu yang akan di buat, biasanya harga koin naik. Jd saya hold. Tp kalau saya baca2 sih orang2 yang jago trading mereka lebih sering untung. Yang penting kita tau tekniknya.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: abidis on October 21, 2018, 04:08:40 PM
Kalau faktor keberuntungan itu artinya kita melakukan gambling, untuj trading kita harus benar benar pejari terlebih dahulu agar nantinya tidak mengalami kerugian yang bergitu besar.

Iya bener gan.. kalau hanya mengandalkan keberuntungan memang kesannya gambling, tidak ada analisa yang ada karena feeling... kalau feeling lagi kuat ta ambil.. dan sebaliknya... seharusnya sih tidak karena memang ada ilmu nya.
Tapi saya belum tau pasti juga apakah orang-orang pakar itu selalu untuk kalau trading.. ???
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: abidis on October 21, 2018, 04:11:06 PM
Menurut saya yang terpenting adalah kepiawaian ,karna jika seseorang piawai dalam melakukan trading maka keberuntungan hanya mengikutinya.

Bukan karena keberuntungan dulu ya gan.. terus kita belajar supaya piawai menganalisa dan piawai juga melakukan strategi tradingnya.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: abidis on October 21, 2018, 04:14:43 PM
Faktor keberuntungan memang bisa saja gan terjadi tapi kalau hasil trading untung dan untung terus menerus. Masak iya itu masih disebut keberuntungan  ;D tentu jika kejadiannya seperti itu bisa disebut kepiawaian orang tersebut.

Iya .. gan kalau untung terus menerus berarti memang karena analisa nya matang dan orang itu piawai dalam trading, tetapi ada juga orang yang hidupnya selalu beruntung jadi bisa saja dia profit terus karena memang keberuntungan selalu berpihak padanya.
Title: Re: Hasil trading dari kepiawaian atau keberuntungan ?
Post by: abidis on October 22, 2018, 01:54:55 AM
Berarti kesimpulan dari masukkan teman-teman disini adalah bahwa di dalam dunia trading cryptocurrency tetap membutuhkan faktor kepiawaian dan keberuntungan.
Terima kasih untuk masukkan dan pertimbangannya.