Persaingan ini memberikan sisi positif kepada konsumen atau user di beberapa market baik itu Tokocrypto, Indodax bahkan Pintu sekalipun. Kalau pandangan saya pribadi, untuk trading sendiri market Indodax memiliki banyak opsi pair altcoin yang bisa dipilih dibandingkan Pintu atau Tokocrypto. Namun untuk sisi penarian tentunya Tokocrypto dan Pintu jauh lebih bagus karena proses WD nya maksimum 5 menit bahkan kadang bisa 2 atau 3 menitan.
Jelas, kompetisi akan memicu exchange lokal di Indonesia untuk berlomba-lomba menjadi exchange dengan fee termurah. Mereka juga akan makin sering berbenah supaya tidak ditinggal membernya. Kalau hanya ada satu exchange yang mendominasi, maka tidak akan ada banyak kemajuan. Jadi, saya setuju kalau ada sisi positifnya dari persaingan ini.
Ya, Tokocrypto dan Pintu kayaknya support lebih banyak bank, terutaman Tokocrypto. Setau saya Tokocrypto support hampir semua bank yang ada di Indonesia.
Namun untuk beberapa Bank seperti Mandiri penarikan diatas jam 11 malam delay sampe jam 7 pagi karena aturan dari Bank yang bersangkutan.
Ini dapat informasi dari mana?
Kalau setau saya, di Tokocrypto itu bisa WD kapanpun. Dan akan langsung auto masuk ke rekening bank hanya dalam hitungan menit. Sistem mereka sudah support untuk kirim ke rekening bank jam berapapun.
Bisa jadi dulu ketika WD masih menggunakan Indodax (dengan asumsi karena masih punya coin di sana), namun lama beralih ke exchange luar semisal Binance yang mana disana juga sudah cukup lama ada P2P trading yang memungkinkan WD ke fiat Rupiah langsung.
Bisa jadi Om. Ya, mungkin dulu aktif trading di exchange tersebut tapi sudah lupa karena pindah ke exchange lain.
